Tambakromo,Visitpati.com
Serda Jais Babinsa desa Tambahagung Koramil 20/Tambakromo bekerjasama dengan relawan Barisan Relawan Tangguh (BARRETA) Pati melaksanakan kegiatan fogging di RT.01,02/RW.06 dukuh Tambak, Desa Tambahagung, Kecamatan Tambakromo, Kabupaten Pati, Kamis (29/12/2022).
Kegiatan fogging ini merupakan salah satu metode pengendalian faktor penyebab Demam Berdarah Dengue (DBD). Fogging dilakukan menggunakan mesin yang mengeluarkan asap berisi insektisida. Bahan inilah yang aktif berkerja membunuh nyamuk Demam Berdarah (Aides Aegepty).
"Di musim penghujan saat ini, tentunya banyak terdapat genangan air dilingkungan permukiman warga, yang bisa menjadi tempat berkembangbiaknya nyamuk Aedes Aegypti,"kata Serda Jais.
"Untuk sasaran fogging yakni rumah dan lingkungan permukiman warga sebagai langkah antisipatif dan upaya momotong siklus perkembangbiakan nyamuk penyebab penyakit demam berdarah," sambungnya.
Sementara itu, Serda Supratikno ketua relawan Barreta Pati yang juga anggota Koramil 17/Pucakwangi menyampaikan apresiasi kepada Koramil Tambakromo serta polsek melalui Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam partisipasinya membantu pelaksanaan fogging.
"Kami berharap warga desa Tambahagung bisa terbebas dari ancaman demam berdarah. Selain itu, kami juga menghimbau kepada warga untuk selalu menjaga kebersihan dilingkungan masing-masing," kata Sutikno.
Terkait dengan kegiatan fogging yang dilaksanakan di desa Tambahagung, Aghus Nur Fa'izin mewakili warga dukuh Tambak Desa Tambahagung mengucapkan terimakasih kepada Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Tim Relawan Barreta Pati yang telah bersinergi dalam kegiatan fogging di lingkungan desanya.
"Terimakasih kepada pak Babinsa, Bhabinkamtibmas serta Relawan, semoga dapat menjadi ladang amal dan mendapatkan balasan dari Allah SWT, dan setelah fogging, masyarakat di desa kami aman dari ancaman penyakit demam berdarah,"tandasnya.(VP.WN)
0 comments:
Post a Comment